Papua – Kepolisian Daerah Papua melalui Bagian Psikologi Biro SDM menggelar tes Computer Assisted Test (CAT) Psikologi dalam rangka seleksi Penerimaan Siswa Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) Tahun Anggaran 2026. Kegiatan ini berlangsung dengan khidmat di Assessment Center Polda Papua, Senin (26/01/2026).
Kegiatan dihadiri langsung oleh PS. Kabag Psikologi Biro SDM Polda Papua, Kompol Stenly Stevanus Harjo, S.Psi., M.Psi., Psikolog., MPP, didampingi Kasubbagselek Bagdalpers Biro SDM, Kompol Darwis, S.Sos., M.M., serta panitia seleksi.
PS. Kabag Psikologi Biro SDM Polda Papua, Kompol Stenly Stevanus Harjo, S.Psi., M.Psi., Psikolog., MPP, dalam keterangannya menyampaikan bahwa pelaksanaan CAT Psikologi ini merupakan bagian dari komitmen Polda Papua dalam mewujudkan proses seleksi yang profesional dan berintegritas.
“Seleksi SIPSS ini dilaksanakan secara objektif, transparan, dan akuntabel untuk menjaring calon perwira Polri yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki kesiapan mental dan kepribadian yang baik,” ujarnya.
Berdasarkan data hasil ujian yang diumumkan pasca pelaksanaan tes, dari total 10 peserta yang terdiri dari 3 pria dan 7 wanita, sebanyak 9 peserta dinyatakan Memenuhi Syarat (MS). Sementara itu, 1 orang peserta wanita dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) untuk lanjut ke tahap berikutnya.
Melalui seleksi SIPSS ini, Polri berharap dapat menjaring sarjana-sarjana terbaik dari berbagai disiplin ilmu untuk dididik menjadi perwira polri yang profesional dan berintegritas, khususnya dalam memperkuat pelayanan di wilayah hukum Polda Papua.(rd)




