Satgas  

Fraksi Otsus DPR Papua Apresiasi Kapolri, Putra Asli Papua Dipercaya Duduki Jabatan Strategis Polri

banner 120x600

Papua – Fraksi Otonomi Khusus (Otsus) DPR Papua mengapresiasi kebijakan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang mempromosikan sejumlah Putra Asli Papua ke jabatan strategis di lingkungan Kepolisian Republik Indonesia (Polri). Kebijakan tersebut dinilai sebagai wujud nyata keberpihakan negara dalam memperkuat afirmasi dan membuka ruang kepemimpinan bagi generasi Papua di institusi nasional.

Ketua Fraksi Otsus DPR Papua, Wilem Saman Bonai, mengatakan promosi tersebut menjadi kebanggaan sekaligus harapan besar bagi masyarakat adat Papua. Menurutnya, langkah Kapolri menunjukkan kepercayaan negara terhadap kapasitas dan integritas Putra Asli Papua.

“Atas nama masyarakat adat Papua, kami menyampaikan apresiasi kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang telah mempromosikan putra-putra terbaik Papua ke jabatan penting di Polri. Ini menjadi kebanggaan dan harapan besar bagi orang asli Papua,” ujar Wilem kepada wartawan, Senin (26/1/2026).

Wilem merinci sejumlah perwira Putra Asli Papua yang saat ini menduduki jabatan strategis, di antaranya Irjen Pol Johnny Edison Isir sebagai Kepala Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Alfred Papare sebagai Kapolda Papua Barat, Kombes Pol Jeremias Runtini sebagai Kapolda Papua Tengah, Kombes Pol Gustaf Urbinas sebagai Wakapolda Papua Tengah, Kombes Pol Viktor Macbon sebagai Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, serta AKBP Umar Nasatekay sebagai Kepala Bagian Pembinaan Karier SDM Polda Papua.

Ia menegaskan bahwa promosi tersebut bukanlah proses instan, melainkan hasil dari pembinaan dan kaderisasi yang panjang. Karena itu, keberlanjutan proses regenerasi dinilai menjadi kunci agar kesempatan kepemimpinan bagi Putra Asli Papua terus terjaga.

“Ini adalah buah dari proses kaderisasi yang panjang. Ke depan, yang paling penting adalah menyiapkan regenerasi. Anak-anak Papua harus dipersiapkan sejak dini agar mampu melanjutkan tongkat komando dan mengisi jabatan pimpinan di berbagai wilayah Indonesia,” tegasnya.

Selain itu, Wilem berharap Putra Asli Papua tidak hanya diberikan ruang memimpin di wilayah Papua, tetapi juga dipercaya menduduki jabatan strategis di daerah lain di Indonesia.

“Anak-anak Papua jangan hanya menjadi Kapolda di Papua, tetapi juga di Jawa, Sumatra, Sulawesi, Maluku, dan daerah lainnya. Ini penting untuk membangun kepercayaan nasional,” katanya.

Lebih lanjut, Fraksi Otsus DPR Papua mendorong seluruh pemangku kepentingan di Tanah Papua untuk meneladani langkah Kapolri, termasuk institusi TNI, Kejaksaan, Kehakiman, BUMN, BUMD, serta pemerintah daerah.

Secara khusus, Wilem menekankan peran para gubernur di seluruh wilayah Papua agar serius membangun sistem kaderisasi yang kuat bagi Putra Asli Papua, termasuk untuk menduduki jabatan struktural penting seperti Sekretaris Daerah dan posisi strategis lainnya.

“Kami berharap gubernur se-Tanah Papua benar-benar menyiapkan kaderisasi yang berkelanjutan, agar anak-anak Papua dapat menjadi pemimpin di daerahnya sendiri,” pungkasnya.(rd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *