TNI  

Wujudkan Minat Jadi Tentara, Babinsa Koramil 01/Bitung Sosialisasikan Rekrutmen TNI AD

banner 120x600

Bitung – Kodim 1310/Bitung melalui Koramil jajaran terus menjaring dan menyiapkan generasi muda yang berjiwa nasionalisme dan siap mengabdi kepada bangsa dan negara. Salah satu langkah yang dilakukan yakni dengan menggencarkan sosialisasi rekrutmen Bintara dan Tamtama Prajurit Karier (PK) TNI AD TA. 2026 di sejumlah Sekolah di wilayah binaan jajaran Koramil.

Menyikapi hal tersebut, Danramil 1310-01/Bitung Kapten Inf Markus Tilaar, S.Th., memerintahkan personel Babinsa jajaran Koramil 1310-01/Bitung terjun ke sekolah-sekolah yang ada di wilayah binaan Babinsa, untuk mensosialisasikan rekrutmen prajurit TNI-AD kepada para siswa siswa/i SMA, SMK/Sederajat, Rabu (28/01/2026).

Hal tersebut, dilakukan Babinsa Koramil 1310-01/Bitung Serma Djems Posumah di wilayah binaan Kel. Girian Atas Kec. Girian Kota Bitung, ia mendatanggi sekelompok Pemuda yang sedang melaksanakan latihan Tinju untuk mensosialisasikan Rekrutmen TNI AD kepada mereka dan menyampaikan bahwa penerimaan Bintara dan Tamtama PK TNI AD telah di buka, agar segera mempersiapkan diri dan persyaratan administrasi.

Kegiatan yang sama juga dilakukan Serda Fadly Mumek saat menghadiri kegiatan Musrenbang Anak, bertempat di Kantor Kelurahan Wangurer Barat, Kec. Girian, Kota Bitung. Di kesempatan itu, Babinsa Serda Fadly Mumek menjelaskan persyaratan umum pendaftaran, mulai dari batas usia, tingkat pendidikan, kesehatan jasmani dan rohani, hingga kesiapan fisik dan mental yang harus dimiliki oleh calon prajurit.

Para Babinsa juga menegaskan bahwa proses penerimaan prajurit TNI AD dilaksanakan secara transparan, objektif, dan tidak dipungut biaya. Mereka tampak antusias mengikuti pemaparan yang disampaikan.

Danramil Kapten Inf Markus Tilaar, S.Th., mengatakan, Kegiatan sosialisasi ini bertujuan memberikan pemahaman yang jelas dan benar kepada para siswa mengenai tahapan, persyaratan, serta mekanisme pendaftaran menjadi prajurit TNI AD, sehingga para calon pendaftar dapat mempersiapkan diri secara matang sejak dini.
‎”Kegiatan ini bertujuan memberikan informasi yang benar dan transparan terkait rekrutmen prajurit TNI AD. Selain itu, sosialisasi ini juga dimaksudkan untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air dan jiwa patriotisme di kalangan pelajar,” terang Danramil.
Dari tempat terpisah, Dandim 1310/Bitung Letkol Inf Dewa Made DJ, menyampaikan, sosialisasi rekrutmen ini merupakan bagian dari komitmen Kodim 1310/Bitung beserta jajaran Koramil dalam menjaring generasi muda potensial yang memiliki semangat juang, disiplin, serta dedikasi tinggi untuk mengabdi kepada bangsa dan negara melalui TNI AD.
‎”Untuk proses pendaftaran kini semakin mudah, selain itu para siswa yang berminat juga bisa berkonsultasi langsung ke Makodim 1310/Bitung,” pungkas Dandim.(rd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *